Selasa, 23 Agustus 2016

SENI MELIPAT KERTAS 3D ( Papercraft )

Membuat mainan yang dari bahan kertas memang menyenangkan apalagi bisa bikin sendiri. Papercraft, adalah salah satu jenis permainan melipat kertas, 

Papermodel atau umumnya dikenal dengan nama papercraft adalah sebuah seni memotong, melipat, dan mengelem potongan-potongan kertas menjadi sebuah bentuk 3 dimensi sesuai dengan model yang diinginkan.

Gunakan kertas yang sesuai dengan model yang akan dibuat. Tekstur kertas menurut penulis ada 2, yaitu glossy dan non-glossy (doff). Glossy adalah permukaan yang mengkilap (memantulkan cahaya), sedangakan non-glossy adalah permukaan yang tidak memantulkan cahaya. Kepadatan dan jenis bahan kertas akan berpengaruh pada kasar / lembutnya permukaan kertas itu. Bahan yang halus dan kepadatan yang tinggi akan dapat menghasilkan kualitas gambar yang lebih tajam. 

Sebagai bahan pertimbangan, kertas yang paling umum digunakan dalam papercraft memiliki ketebalan antara 100gsm sampai 230gsm. Semakin besar ukuran model, maka disarankan untuk menggunakan kertas yang lebih tebal. Kertas HVS adalah salah satu jenis kertas yang memiliki ketebalan berkisar 100gsm. Kertas buku gambar memiliki ketebalan sekitar 200gsm.

sebagai contoh Papercraft sebagai berikut
 untuk mencari bahan Papercraft silahkan kunjungi mbah google, sudah banyak yang menyediakan bahan tinggal diprint, di potong, siap deh. 
semoga bermanfaat



 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar